APLIKASISME.COM - Sebelum membahas mengenai cara bagimana mengganti favicon sebuah blog ada baiknya kita mengetahui seluk beluk dari favicon. favicon sendiri sebenarnya adalah sebuah singkatan dari "Favorit Icon". Banyak sebutan atau nama lain dari favicon. Nama lain dari favicon yang beredar di masyarakat antara lain ikon web, ikon bookmark, ikon Url, dan masih banyak lagi.
Berdasarkan nama nama tersebut dapat disimpulkan bahwa favicon adalah sebuah icon yang muncul di pad alamat atau pad address bar, atau dengan kata lain favicon ialah Logo website yang muncul di tab browser pada waktu web tersebut dibuka atau di bookmark.
Contoh Favicon |
Hampir semua website atau blog memiliki icon yang khusus dirancang dan dipasang di web mereka masing-masing, Icon tersebut berguna untuk menarik minat pengunjung dan mempermudah dalam mengenali website/ blog.
Umumnya favicon berekstensi .ico akan tetapi seiring berkembangya zaman sekarang ikon yang digunakan bukan hanya yang berekstensi .ico akan tetapi ada banyak format image yang kini dapat digunakan sebagai favicon untuk web/blog anda. Adapun format Icon yang sekarang bisa dipakai yaitu antara lain : .PNG, .JPEG, .APNG, dan GIF serta animasi .GIFs. Meski banyak format yang dapat dipasang namun perlu diperhatikan juga tidak semua browser support dan bisa menampilkan ikon anda. Untuk lebih amannya pasanglah favicon anda hanya yang berekstensi .ico, .png, dan .gif.
pasalnya hampir semua browser yang ada saat ini telah support dengan tiga file format tersebut.
Lalu apakah semua ukuran image bisa digunakan sebagai favicon? umumnya ukuran favicon berukuran 16 x 16.
Untuk membuat dan mendesign sebuah icon buat blog/ website bisa gunakan berbagai aplikasi editing seperti photoshop, Photo scape, atau anda juga bisa menggunakan tool onlie tanpa harus menginstal aplikasi yang berat. yakni anda cukup dengan membuatnya di web yang menyediakan tool icon generator. Misalnya anda bisa menggunakan situs www.favicon-generator.org, www.genfavicon.com atau www.favicon.cc
Bagimana sih memasang sebuah favicon atau mengganti favicon default sebuah blog? untuk mengganti favicon sebuah blog sangatlah mudah.
Langkah pertama, siapkan image dengan format yang anda inginkan seperti yang di jelaskan diatas, dan pastikan berukuran 16x16 (rekomendasi).
Setelan Favicon |
Langkah kedua Masuklah ke dashboard blog anda dan klik Tata Letak. Pada desain blog anda lihat dan carilah Favicon di bagian atas. dan klik tulisan Edit. Kemudian unggah image yang anda ingi jadikan sebagai favicon. Usahakan ukuran filenya kurang dari 100kb. Dan terakhir anda tinggal klik simpan.
Unggah Favicon |
Bagaimana mudah bukan cara mengganti favicon blog anda?
Semoga Bermanfaat.
Advertisement